10thing

10 Hal “Penting” Yang Harus Anda Saat Memulai Atau Menekuni Bisnis Online

Jika anda ingin membuat bisnis online atau digital anda lebih baik lagi, memiliki bisnis yang long term bukan musiman, income yang sustainable dan bisnis online yang ber-kredibilitas.

Apalagi khususnya untuk anda yang baru memulai atau baru saja memulai, great.

Ini 10 hal yang harus anda tau dan saya sendiri sangat berharap dulu 10 hal ini saya ketahui saat memulai bisnis saya.

1. The First Thing

Diluaran sana ada banyak orang yang menunggu untuk anda membantu mereka menyelesaikan masalah yang mereka miliki.

Jadi mengidentifikasi market anda dan siapa ideal customer anda serta masalah apa yang bisa anda bantu selesaikan adalah langkah pertama penting di bisnis anda yang harus anda lakukan.

2. Real Skill or Knowledge

Anda harus memiliki keahlian, skill atau pengetahuan yang nyata untuk membantu customer anda dan jangan seperti kebanyakan orang yang hanya berpura-pura atau menawarkan “Fake Solution” yaitu mereka sendiri tidak paham dengan apa yang dijual dan tidak yakin apakah offer itu bisa membantu customer.

Tetapi, catat ini, itu tidak berarti Anda harus menjadi yang terbaik.

Dalam kebanyakan kasus selalu ada orang dengan lebih kredibilitas atau pengalaman dari anda dan kabar baiknya itu sama sekali bukan suatu masalah.

Anda gak harus jadi yang terbaik atau No. 1. Anda hanya perlu dan cukup memiliki lebih banyak keahlian atau pengalaman dalam topik tertentu daripada calon customer anda sehingga Anda benar-benar dapat membantu mereka memecahkan masalah mereka.

3. You Deserve to be Paid

Jika Anda merasa dapat membantu prospek, leads atau calon customer Anda dengan kepastian yang baik 80% – 100% jangan malu atau takut untuk menawarkan solusi anda dalam bentuk berbayar Anda.

Banggalah akan hal itu dan mereka membutuhkannya. Dan pastikan anda dibayar dengan layak.

4. Never Do This

Sebaliknya, jika Anda merasa tidak bisa membantu customer anda, jangan pernah menawarkan sebuah “Offer atau produk” untuk dijual. Ini tidak baik untuk klien Anda tetapi juga sangat buruk untuk Anda.

Reputasi dan integritas adalah segalanya.

5. Start Help with Free

“Bagaimana saya bisa membantu orang sedangkan saya sendiri belum melakukannya?”

Atau contoh kasus, anda ingin menjual course dari pengetahuan yang sudah banyak anda miliki tapi anda sendiri belum melakukannya.

Tapi anda memiliki banyak pengetahuan akan bidang itu dan itu akan menjadi offer atau produk anda, apakah bisa?  Tidak bisa atau hal yang tidak bagus (Titik)

Sebaiknya anda tidak menawarkan bantuan “Offer atau produk” jika anda sendiri belum melakukannya atau belum pernah membantu orang lain dari pengetahuan atau skill yang anda miliki tersebut, meskipun ya, anda akan menghasilkan uang dari itu.

Tapi itu tidak baik untuk kredibilitas bisnis anda dan personal anda sendiri.

Dan kabar baiknya itu bukan jalan buntu.

Ini solusinya, mulailah membantu orang lain dengan hal tersebut, anda bisa mulai mendemonstrasikan bagaimana anda bisa membantu mereka, tawarkan bantuan anda dengan lebih dulu gratis, konsisten dan pada akhirnya anda akan memiliki success story.

Dari situ dan itu artinya anda bisa membantu market anda dengan pengtahuan anda meskipun anda tidak perlu melakukannya untuk diri anda sendiri.

Inilah basic atau dasar bagaimana seorang “Coach” membantu client mereka. Tidak semua coach melakukan apa yang di lakukan clientnya bukan?

6. Always Make Money Before Done

Jangan membuat dan kemudian menghabiskan waktu anda hingga apa yang ingin anda jual selesai 100% sebelum anda berhasil menjualnya atau menghasilkan uang dari itu.

Anda tidak ingin bukan apa yang anda buat dengan susah payah ternyata tidak menghasilkan uang yang layak untuk anda dapatkan sesuai kerja keras anda atau bahkan nol.

7. You Need Cash-Flow First

Anda memerlukan “Cash-Flow” dan studi kasus khususnya saat baru memulai untuk bisnis anda.

Jadi lebih mudah dan lebih menguntungkan untuk memulai dengan menjual sesuatu yang menghasilkan lebih banyak uang dan membutuhkan lebih sedikit customer di awal daripada menjual sesuatu dengan keuntungan yang kecil ke banyak orang.

Itu membutuhkan lebih banyak pekerjaan tapi dengan cash-flow yang kecil.

8. Angka Leads Anda Bukan Segalanya

Memiliki list building atau audience yang besar memang terlihat bagus, tapi jangan sampai anda hanya fokus dengan angka, anda membutuhkan customer atau sales bukan leads yang besar.

Jadi penting untuk memastikan leads anda adalah leads yang berkualitas dan potensial untuk offer anda, sehingga mereka siap membeli offer atau produk anda. Jadi tidak ada gunanya anda punya leads yang besar tapi mereka gak pernah membeli apa-apa “Just Freebie Seekers”

Jika anda frustasi dan kesulitan membangun leads yang berkualitas, training dan toolkit ini adalah apa yang anda butuhkan semuanya — 100% Really works based my personal experience

9. Your Offer is Everything

Bonus dalam offer atau produk anda bukanlah hal penting, itu adalah tambahan benefit yang customer anda dapatkan, tapi fokuslah dengan offer anda dan bagaimana offer anda bisa membantu mereka.

Jadi, penawaran tanpa sebuah bonus pada dasarnya bukan suatu masalah.

10. Konsistensi Adalah Kuncinya

Konsistensi adalah kuncinya dan Anda bertanggung jawab atas kesuksesan Anda sendiri bukan orang lain.

Jika Anda tidak memiliki customer atau sulit menghasilkan sales, tanyakan pada diri sendiri “Berapa banyak leads potensial yang saya hasilkan dan berapa kali aktvitas marketing yang saya lakukan?”

Jika Anda tidak memiliki angka interaksi yang cukup, tanyakan pada diri Anda “Aktivitas apa yang saya lakukan minggu lalu untuk menghasilkan leads, kemudian apa yang saya lakukan untuk mengkonversi mereka menjadi sales?”

Dalam kebanyakan kasus dan pengalaman saat saya banyak membantu client saya, ketika bisnis anda gagal, Anda akan menemukan, bahwa Anda tidak konsisten dalam menjalankan aktivitas yang penting ini.

Melainkan sibuk pada hal-hal yang tidak produktif untuk income anda.

Dan itu dia 10 hal yang harus anda tau saat memulai bisnis online untuk bisnis anda yang lebih baik lagi, semoga bermanfaat.

Jika anda suka, anda bisa share konten ini dan itu hanya membutuhkan 5 detik untuk anda lakukan tapi memberikan hal bermanfaat untuk banyak orang lainnya yang belum tau.

Jika Anda Suka Dengan Konten Ini Jangan Lupa Untuk Save Dan Share Agar Bisa Lebih Bermanfaat

Previous Post
freecover
Business Tips

Cara Cepat Membuat Cover Bisnis Digital

Next Post
morningroutine
Business Tips Lifestyle Business Motivation

Rutinitas Pagi Sebagai Internet Lifestylepreneur 2021 (Online Business Owner)

error: Content Is Protected

STOP WASTING TIME

Akses “My Free Class” 5 Element Dan Langkah Teruji Bagaimana Menghasilkan Cash Rp 100 Juta Atau Lebih Dalam 90 Hari Atau Kurang

Hanya Dengan 3 Step Funnel Atau Sales Process Sederhana Dan Anda Bisa Replikasi Untuk Membangun Bisnis $100,000 Pertahunnya